Penuaan bukan satu-satunya masalah kulit yang perlu Anda perhatikan. Jika masalah penuaan baru akan muncul di usia 20an, maka tidak demikian dengan masalah jerawat. Sejak remaja hingga di usia matang, masalah jerawat selalu saja bisa muncul. Khususnya jika Anda memiliki kulit berminyak. Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk mengenal rangkaian produk CHR Essentials dari ULTIMA II yang berfokus pada penanganan masalah kerawat.

CHR Essentials Purifying Cleansing Gel

Pembersih wajah bertekstur gel ini mengandung Encapsulated Salicylic Acid dan ekstrak Willow Bark sebagai anti bacteria agent dan ACNE FIGHTER. Selain itu kandungan Vitamin C didalamnya juga bekerja sebagai anti-oksidan.

CHR Essentials Purifying Toner

Toner ini mengandung Hyaluronic Acid dan ekstrak Witch Hazel sebagai Natural Moisturizing Factor yang menghidrasi kulit untuk kulit wajah yang terasa kenyal dan lembut. Toner ini juga membantu menyeimbangkan PH kulit wajah, mengangkat sel kulit mati, mengontrol produksi minyak dan sebum, menyamarkan pori-pori wajah namun tetap mejaga kadar air pada kulit wajah.

CHR Essentials Intense Moisturizer UV Protection

Pelembap ini  diperkaya dengan Vitamin C dan Vitamin E sebagai anti-oksidan untuk mencerahkan kulit dan Soluble Collagen yang menjadi kandungan utama ULTIMA II. Pelembap ini juga mampu mengontrol produksi minyak dan sebum pada kulit wajah dan menjaga kulit dari serangan sinar UV.

CHR Essentials Rescue Stick

Produk hero dari seri CHR Essentials. Selain mampu menghidrasi kulit wajah, produk ini merupakan pertolongan pertama untuk mengurangi peradangan jerawat. Serum ini membantu mengeringkan dan mengurangi peradangan pada jerawat serta membantu mengembalikan tekstur kulit.

Ingat, jangan hanya menutupi kulit berjerawat dengan makeup saja. Rawat kulit Anda dan basmi jerawat hingga tuntas, untuk mendapatkan kondisi kulit terbaik Anda. Jadi lebih cantik dan percaya diri dengan CHR Essentials dari ULTIMA II.

Produk Terkait

ULTIMA II | The Ageless Expert Founded in New York

SUBSCRIBE NOW