Bagi wanita, menjaga kesehatan dan kecantikan kulit wajah merupakan hal yang penting dan sudah dijadikan sebagai rutinitas sehari-hari. Umumnya, penggunaan produk skincare biasanya sekadar mengaplikasikan produk dan membiarkannya beberapa saat sampai meresap ke dalam kulit wajah.

Namun di tengah padatnya aktivitas dan penatnya rutinitas, skincare regime kini menjadi sesi “me-time” yang berharga dan efektif untuk melepas lelah. Jika Anda ingin mencari sensasi berbeda dalam ritual self-care Anda, tak ada salahnya mencoba beberapa metode baru. Berikut ini kami rekomendasikan 3 cara seru yang bisa Anda lakukan ketika mengaplikasikan skin booster Procollagen Extrema Advanced Activator dari ULTIMA II.

1. Pijat Wajah

Goals: Supaya formula yang terkandung di dalam Procollagen Extrema Advanced Activator terserap sempurna oleh kulit wajah Anda.

How to Do: Bersihkan wajah menggunakan rangkaian produk dari ULTIMA II, lalu tuangkan 4 sampai 5 tetes Procollagen Extrema Advanced Activator pada telapak tangan. Aplikasikan ke seluruh area wajah Anda sambil memberikan pijatan halus dengan gerakan ke atas pada dahi, pipi, dagu, dan garis rahang menggunakan jari Anda ataupun face roller. Biarkan hingga terserap dengan sempurna. Lakukan cara ini sebelum beraktivitas di pagi hari dan saat malam hari sebelum tidur. Selain untuk membantu penyerapan skincare lebih maksimal, cara ini juga bermanfaat untuk relaksasi kulit dan melancarkan aliran darah.

2. Masker Wajah

Goals: Menutrisi kulit secara menyeluruh dan menjaga elastisitas kulit wajah.

How to Do: Anda juga bisa menjadikan Procollagen Extrema Advanced Activator sebagai masker wajah dengan cara menuangkannya ke beberapa helai kapas dan tempelkan ke dahi, pipi, hidung, dan dagu Anda. Diamkan kurang lebih selama 5-7 menit dan lanjutkan dengan rangkaian produk ULTIMA II lainnya, seperti Procollagen Supreme Caviar Face Cream dengan formula Caviar Complex untuk menutrisi dan mendorong regenerasi kulit wajah agar terlihat lebih muda dan kencang.

3. Mengoleskan Pada Area Wajah yang Kering

Goals: Menutrisi area kulit wajah yang kering agar tetap lembap dan sehat.

How to Do: Coba perhatikan kulit wajah Anda secara menyeluruh, biasanya Anda akan menemukan beberapa spot yang terlihat kering. Segera aplikasikan Procollagen Extrema Advanced Activator dan berikan pijatan ringan pada bagian tersebut secara merata. Kemudian oleskan Hydra Botanic Total Hydrating Cream yang mengandung Natural Botanical Extract dan antioksidan yang efektif meningkatkan kesehatan dan tekstur kulit serta melembapkan secara mendalam. Lakukan saat pagi dan malam hari agar wajah terasa terhidrasi, halus, dan kembali segar.

Lakukan beberapa cara di atas secara rutin setiap pagi dan malam hari untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Procollagen Extrema Advanced Activator dari ULTIMA II mengandung CollaSence yakni Signature Collagen dari ULTIMA II yang berperan menyamarkan tanda penuaan dini, membantu mengoptimalkan manfaat produk perawatan yang digunakan setelahnya, serta mengandung antioksidan (vitamin E) dan formula pelembap untuk menjaga kulit tetap lembut, kencang, dan kenyal.

Selain dengan melakukan beberapa cara seru di atas, pastikan juga untuk beristirahat dengan cukup di malam hari (7-9 jam), memenuhi kebutuhan air mineral (setidaknya 2 liter per hari), serta perbanyak konsumsi sayur dan buah untuk menjaga kesehatan kulit wajah secara alami.

ULTIMA II | The Ageless Expert Founded in New York

SUBSCRIBE NOW